Tim Relawan Covid-19 Lampung Utara, Patroli Keliling Bubarkan Kerumunan Warga


Patroli Relawan Tim Covid-19 Lampung Utara

Jurnalis Nasional Indonesia

Lampung Utara, - Gabungan tim gugus tugas percepatan penanganan penyebaran Covid-19 menggelar patroli keliling dengan memberikan imbauan agar tidak adanya perkumpulan warga. Minggu,{3/4/2020}

Ketua sekretariat Posko Teradu Covid-19 Lampung Utara, Sanny Lumi pada jum'at malam 1 April 2020 mengatakan, patroli malam ini digelar di wilayah Kota Kotabumi yang berlangsung setelah pelaksanaan sholat taraweh. 

"Patroli keliling dimana kita lihat ada berkumpulnya warga disitu kita berikan imbauan agar tidak ada lagi berkumpulnya warga. Ini karena kondisi pandemi Covid-19," ujar Sanny Lumi.

Imbauan itu juga disampaikan kepada para pedagang agar tidak melayani di tempat. Seperti para pedagang diminta oleh tim Gugus Tugas Covid-19 hanya melayani pembeli yang memerlukan kebutuhan dengan dibungkus.

 "Kita memperbolehkan mereka berjualan tapi melayani pembeli membungkus kebutuhan yang diperlukan dan tidak di makan ditempat," ujarnya.

Tim yang turun, lanjutnya, melibatkan aparat dari Polres dan Kodim 0412 Lampung Utara bersama Sat Pol PP dan personil dari Dinas Perhubungan beserta anggota BPBD setempat.{tr}

Komentar